Pompa Sentrifugal End Suction
Assalamaualaikum Wr. Wb.
Selamat malam para blogger semua. semoga kita selalu diberikan kenikmatan dan kesehatan oleh Allah SWT. Amin
Bisa dibilang seluruh dunia pasti membutuhkan yang namanya pompa. Baik itu dari skala kecil seperti perumahan maupun hingga ke industri seperti pengeboran lepas pantai dan lain sebagainya.
Pada dasarnya prinsip pompa adalah mengalirkan suatu fluida dari suatu tempat ke tempat lain. Jenis fluida yang dialirkan berpengaruh terhadap jenis pompa dan material dari pompa yang digunakan. Jadi secara singkatnya, menentukan jenis pompa yang cocok sangat berpengaruh terhadap aplikasi dari pompa itu sendiri nantinya.
Dalam kesempatan kali ini, saya ingin berbagi tentang pengetahuan spare parts dari pompa Sentrifugal End Suction.
Pompa Sentrifugal End Suction ini memiliki sisi isap yang horizontal dan sisi discharge atau keluaran yang vertikal. nah bagi anda yang memiliki jenis pompa ini di tempat kerja ada, jika suatu saat melakukan overhoul pada pompa tersebut, melalui postingan kali ini mungkin bisa membantu menemukan nama parts atau jenis parts yang anda butuhkan untuk proses penggantiannya.
Pompa Sentrifugal End Suction
Pada gambar diatas,saya akan menjelaskan nama-nama dari spare parts tersebut sehingga diharapkan anda bisa mengetahui parts apa yang anda butuhkan saat melakukan proses overhoul suatu saat nanti.
1. Plug discharge
2. Plug Drain
3. Plug Priming
4. Casing
5. Liner ring
6. Impeller Nut
7. Impeller Washer
8. Impeller
9. Mechanical Seal
10. Liner ring
11. O-Ring
12. Casing Cover
13. Bolt Cas.Cover
14. Bolt B.Support
15. Bearign Support
16. Bearing Cover
17. Ripet
18. Name Plate
19. Key Copling
20. Key Impeller
21. Diflector
22. Shaft
23. Bearing NDE
24. Bearing DE
25. Bearing Housing
26. Bolt B.Housing
27. Bearing Cover
Nah, itu lah nama-nama dari spare parts pompa Sentrifugal End Suction. Suatu saat jika anda membutuhkan untuk penggantian suku cadang pompa tersebut, anda bisa menjadikan tulisan kali ini sebagai referensi dalam pembelian suku cadang tersebut.
Untuk beberapa item bolt diatas, perbedaan nya terletak pada ukuran Metrik (M) dan panjangnya (L). sebagai contoh M10x20, M12x35 dan lain-lain. Jadi pastikan jika ingin membeli suku cadang untuk bolt, lakukan pengecekan dimensi bolt atau bautnya terlebih dahulu.
Sebagai informasi tambahan jenis pompa diatas adalah model Mechanical Seal.
0 Response to "Pompa Sentrifugal End Suction"
Posting Komentar